Tab

Ticker

6/recent/ticker-posts

TRAPPED (2017)

Seperti judulnya, Trapped akan menampilkan sebuah survival drama terkait seseorang bernama Shaurya (Rajkummar Rao) yang berjanji akan menikahi sang pacar, Noorie (Geetanjali Thapa) sebelum ia menikah dengan seseorang. Agar dapat menikah dengan Noorie, Shaurya berusaha mencari sebuah apartemen yang dapat dijangkau oleh kantongnya, ia pun menemukan sebuah apartemen yang memiliki masalah terkait hak sewa lewat perantara seseorang. Ia pun kemudian menempati apartemen itu. Suatu hari, Shaurya hendak pergi meninggalkan ruangannya namun dia lupa mengambil handphone-nya di kamar. Shaurya kembali untuk mengambil handphone seketika dia terkunci dari luar setelah pintu tertutup dan kunci menempel di luar pintu.

Seperti kebanyakan film bertema sama, Trapped mengandalkan sebuah ruang sempit guna menunjang cerita dan menciptakan sebuah kondisi yang dapat memacu gerak karakter sekaligus mengambil atensi penonton. Itulah trik yang bisa dibilang generik yang dilakukan oleh Vikramaditya Motwane. Memang bukan tanpa esensi, nyatanya pergerakan bidikan kamera cukup lihai membangun sebuah atensi yang memang mampu menarik penonton dan kemudian memberikan sebuah simpati pada karakter, itu memang bisa dibilang cukup berhasil, tentunya ditunjangi oleh akting menawan dari Rajkummar Rao yang terlihat sangat natural dan penuh rasa cemas.

Naskah garapan Amit Joshi dan Hardik Mehta memang tak menawarkan sebuah survival drama yang bisa dibilang bombastis, ia justru mencoba membawa eksplorasi karakter yang tengah berusaha keluar dari sebuah ruangan dan memanfaatkan keadaan melalui benda yang berada disana, misalnya penggunaan televisi sebagai alat pertolongan hingga hal yang cukup ngeri seperti menulis kata "help" dengan menggunakan darah. Itu berada pada level yang cukup meski urung untuk membuatnya tampil menawan. Motwane juga cukup lihai menggambarkan keadaan terkait Shaurya, misalnya adegan tikus yang terjebak tanpa kamu sadari itu merujuk pada keadaan sama yang dialami mereka, sama-sama terisolasi.

Hal yang sangat disayangkan disini adalah cara Motwane menjawab semua hal yang terjadi, kurangnya kecerdikan terkait masalah ending yang predictable sejak awal diketahui. Memang tak mengganggu, tapi adakalanya mungkin lebih baik tidak terlalu diberi kesan "aman" yang membuat guliran aksi sebuah survival tadi berada pada taraf yang bisa dibilang "cari aman" itu yang mungkin sedikit kurang disini, but at least seperti yang telah saya singgung tadi, Trapped memang berhasil dibeberapa bagian, terutama permainan karakterisasi yang menawan dan bidikan kamera yang seolah turut menunjang, tapi untuk ukuran sebuah film survival film ini masih berada pada keadaan "cari aman" dan berjalan secara generik tanpa adanya sebuah tambahan kohesi yang kuat dan tentunya impresif.

SCORE : 3.5/5

Posting Komentar

0 Komentar