Tab

Ticker

6/recent/ticker-posts

EK VILLAIN (2016)





PEMAIN : SIDDHART MALHOTRA, SHRADDHA KAPOOR, RITEISH DESHMUKH,
GENRE : ROMANCE THRILLER
SUTRADARA : MOHIT SURI
RATING : 4,5/5

Namaste!!!
Banyak yang mengira film ini adalah kelanjutan dari film Aashiqui 2, mungkin dilihat dari sutradaranya, dialog, sinematografi, dll film ini sangat menyatu. Juga lagu-lagu-nya yang bikin galau + baper dari penyanyi bersuara emas Ankit Tiwari, seperti Galliyan, Banjaara, Zaroorat, dan Humdard yang enak di dengar dan dijamin pasti suka.

Plot cerita ini sangat mengesankan, karena kejadian yang satu dengan yang lain saling berhubungan. Mungkin kita akan berceletuk "ooh, ternyata ini akibat dari itu, oh ternyata sebabnya hingga seperti itu" hubungan sebab akibat kaukalitas. Dan itu adalah poin penting dalam alur cerita ini.

Alur film ini flashback dan kausalitas yang menarik, dan membuat film ini  banget.
Bercerita tentang Pertemuan seorang gadis yang ceria dan suka membuat lelucon garing, Aisha (Shraddha Kapoor) dengan Guru (Siddhart Malhotra) yang tak lain adalah kembaran saya yg terpisah oleh jarak dan waktu, ckckck. Guru adalah seorang penjahat (Villain) bertampang dingin dan kusut.
Aisha adalah gadis yg unik, dia menuliskan impiannya dalam sebuah diary, ia ingin mempersatukan 2 pecinta, melihat merak menari dihujan pertama, ingin terbang seperti angin, menangkap kupu-kupu dan bermain dengannya, menyentuh salju dan melihat dunia bawah laut.


Aisha berhasil membuat warna dlm kehidupan Guru yang kelam, dan ia juga mampu memberikan cahaya kepada Guru yang redup. Begitu pun juga Guru yang mendapat kebahagiaan ketika membantu Aisha menjalankan misinya.

Aisha lah yang membantu Guru menghilangkan trauma yang menghantuinya yang membuat ia menjadi pembunuh. Perlahan-lahan Aisha mengubahnya sehingga Guru bisa menjalaninya dengan baik.
Dibagian awal mungkin kita akan tercengang melihat Aisha dengan Guru yang terpisah oleh maut, sebelum kalian mengetahui bagaimana proses mereka bersatu.
Sangat menarik, Guru yang sebelumnya sering menghilangkan nyawa orang lain, kini harus menyelamatkan hidup seseorang. Guru sadar bahwa menyelamatkam hidup seseorang lebih sulit daripada menghilangkannya.

Hingga pada suatu hari di gereja, ia bertemu dengan seorang anak laki-laki yang memohon, bahwa ia ingin mempunyai keluarga yang harmonis. Guru tertarik kepadanya, ketika ia melihat anak itu membawa barang Aisha. Hingga akhirnya ia bertemu dg seorang laki-laki aneh yang bernama Rakesh (Riteish Deshmukh).
Rakesh memiliki masalah psikologis yang rumit. Ia sukar berkonsentrasi dlm pekerjaannya, sehingga orang meremehkannya termasuk istrinya. Ia mudah tersinggung, dan gangguan kejiwaan itu membuat ia jd pembunuh yang membunuh menggunakan OBENG...
Apa yg akan Guru lakukan pd Rakesh? Apakah sama dengan yang dilakukan Aisha padanya memberi cahaya kepada kehidupan kelam Rakesh sehingga ia berhenti jadi pembunuh? Dan apa hubungan Rakesh dengan Aisha? Jawabannya tonton aja.

Pesan saya sesuai dengan quotes di film ini yaitu :
Kegelapan tidak bisa mengusir kegelapan, hanya cahaya yang bisa melakukannya.
Kebencian tidak bisa mengusir kebencian, hanya cinta yang bisa melakukannya.

Posting Komentar

0 Komentar