Tab

Ticker

6/recent/ticker-posts

BOMBAY VELVET (2016)

PEMAIN : RANBIR KAPOOR, ANUSHKA SHARMA, KARAN JOHAR, VIVAAN SHAH, KAY KAY MENON, SATYADEEP MISHRA, SIDHART BASU,
BINTANG TAMU : RAVEENA TANDON
GENRE : DRAMA, ACTION RETRO
SUTRADARA : ANURAG KASHYAP
RATING : 3/5


Film yang digembor-gembor-kan sangat jelek, flop, dan akting pemainnya datar. Menurut saya itu semua salah. Film ini gak jelek2 amat menurut. Jujur saya acungi dua jempol dalam segi visual, sumpah saya terasa mempunyai time machine untuk melihat Bombay di film ini.
Dalam segi script film ini lamban banget, bagaikan siput yg udah tua. BORING...Tapi pertengahan pas adegan Ranbir menembak penjahat dengan menggunakan sten gun jadul, sumpah saya jadi suka film ini.


Akting Ranbir Kapoor sumpah hebat banget, juga Anushka Sharma yang hebat, tapi ada beberapa adegan Anushka terlihat over. Akting Karan Johar sebagai Villain disini sumpah nanggung banget. Gak cocok kalo ia jd villain, yang cocok itu Satyadeep Mishra yang berperan sebagai teman Ranbir dr kecil. Karan johar menurut saya lebih baik jadi sutradara aja film garapannya dijamin bagus..
Sumpah saya speechles melihat kisah cinta Johnny & Rosie disini,, banyak perjuangan,, diakhir film ini sumpah bisa bikin kalian mewek, ending film ini ala Romeo dan Juleha (Juliet maksud saya).
Buat yg suka aliran musik jazz, berbahagialah karena kalian akan disuguhkan oleh musik jazz yang enak mulai dr dhadam-dhadam, fifi, dll. Juga buat yg kangen sama akting Raveena Tandon, anda akan terobati lewat perannya yg minim dan sbg penyanyi bar juga.
So, buat fans Ranbir dan Anushka jangan lewatkan film ini.



Film yg bersetting th 60- an ini, Bercerita ttg Balraj kecil yang datang ke Bombay bersama ibunya, yang ternyata seorang PSK di Bombay, Balraj bertemu dg pencopet kecil hingga akhirnya ia berteman dan bergabung ke dunia criminal.


Setelah dewasa, Balraj berambisi untuk menjadi "orang hebat" dan kelas atas dan kemudian bertemu dg baron real estate+ bos media cetak, Kaizad Khambatta (Karan Johar), lalu bekerja dgannya di Bombay Velvet, sebuah klub malam milik Kaizad juga menjalankan tugas mengambil foto yang digunakan untuk memeras seorang menteri, sayangnya misi itu diketahui oleh Jimmy Mistry (Manish Chaudhary) seorang reporter media yg berambisi menjadi kaya, ia lalu mengutus Rosie (Anushka Sharma) untuk memata matai balraj, Roshie juga seorang penyanyi jazz yang terkenal. Akhirnya Balraj dan Rosie bertemu, mereka saling jatuh cinta, lalu terungkap bahwa Rosie dulunya sering dilecehkan secara seksual oleh laki-laki. So, bagaimana lika liku cinta Balraj dan Rosie? So, tonton aja.
Klimaks film menceritakan permusuhan antara Balraj vs Kaizad. Dan ending film yg sumpah bikin habis tissue.


Posting Komentar

0 Komentar